328 Prajurit Brigif Kembali Timika dan Merauke Usai Mengikuti Lattuk Raider


Kepulangan prajurit ini mengikuti protokol kesehatan

MIMIKA, BM

Sebanyak 328 prajurit Satuan Jajaran Brigif Raider 20/3 Kostrad yang bertugas di Mimika dan Merauke akhirnya selesai mengikuti Latihan Pembentukan (Lattuk) Raider selama 3 bulan di Cipatat Jawa Barat.

Mereka kini sedang dalam perjalanan kembali ke Timika dan Merauke menggunakan kapal KRI Teluk Abonia-503 milik TNI Angkatan Laut dari Semarang Jawa Tengah, Minggu (18/10).

Kepulangan para prajurit beserta seluruh perlengkapan pasukan, baik senjata maupun perlengkapan perorangan prajurit ini dilakukan dengan pematuhan protokol kesehatan.

Danbrigif Raider 20/3 Kostrad Kolonel Inf Edy Widyanto, S.Sos. MIP.,saat dikonfirmasi, Senin (19/10) mengatakan bahwa saat ini prajurit Brigif 20/3 Kostrad sedang dalam pelayaran menuju Papua.

"Selama berada di atas kapal selalu diberikan himbauan kepada seluruh prajurit Brigif 20/3 Kostrad agar tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Itu harus dilaksanakan dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di KRI Teluk Abonia, baik mulai dari proses embarkasi, lintas laut, hingga proses debarkasi,"ungkapnya.

Dikatakan Danbrigif, prajurit Satjar Brigif R 20/3 Kostrad yang mengikuti latihan pembentukan Raider sejak awal hingga kepulangan mereka saat ini berjalan dengan baik.

"Semua dalam keadaan aman, materil dan personil lengkap serta tidak ada prajurit yang sakit," kata Kolonel Inf Edy Widyanto.

Perlu diketahui bahwa 328 prajurit Satjar Brigif R 20/3 Kostrad untuk mengikuti Lattuk ini dilepas secara resmi oleh Komandan Brigif 20/3 Kostrad Letkol Inf Edy Widyanto S.Sos. MIP., bertempat di Dermaga Pelabuhan Portsite PT Freeport Indonesia, Jum'at (24/7).(Ignas)

Top