Bupati : Kontingen PON XX Diperkirakan Pertengahan September Mulai Tiba Di Timika

Bupati Mimika Eltinus Omaleng
MIMIKA, BM
Even Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua tidak terasa semakin dekat dan hanya menyisakan beberapa pekan lagi. Sejumlah persiapan termasuk finalisasi venue pun sudah hampir rampung. Sejauh ini, dalam kekurangan pun keterbatasan yang ada, Mimika terus berbenah untuk menyukseskan even ini.
Ditemui usai mengikuti upacara Kemerdekaan RI Ke-76 di Pusat Pemerintahan SP3, Bupati Mimika Eltinus Omaleng memastikan bahwa pada pertengahan hingga September nanti, para Kontingen PON XX yang berasal dari seluruh Indonesia mulai tiba di Timika.
“PON tetap jalan yang penting kita jaga protokol kesehatan sehingga tanggal 19 September kontingen sudah masuk. Orang yang ingin nonton segera divaksin. Ini kesempatan buat kita semua karena gratis,” ungkapnya.
Saat ini Mimika telah menurunkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dari level IV ke level III.
“Kita turun dari level 4 ke level 3 yang penting masyarakat ikuti pemerintah sehingga kita bisa kasih turun lagi. Sekarang ini Covid-19 sudah mulai turun jadi maksud kita jaga jarak, pakai masker dan jangan ada kerumunan supaya kita cepat bebas,” katanya.
“Jalan-jalan (pembangunan-red) sampai rumah negara termasuk lampu-lampu jalan bulan September akan selesai sehingga atlet yang datang dapat melihatnya,” imbuhnya (Elfrida)





