TP PKK Mimika Kunjungan dan Berbagi Kasih ke Kampung Nawaripi dan Kampung Keakwa

Ketua TP PKK Mimika Ny. Susy Rettob dan Wakil Ketua TP PKK Mimika Ny. Periana Kemong, Kepala Distrik Wania Merlyn Temorubun, Kepala Kampung Nawaripi Nobertus Ditubun membagikan bingkisan kasih kepada anak-anak

MIMIKA, BM

Jelang Hari Ibu dan Natal, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Mimika melaksanakan Kunjungan Kasih dan berbagi dengan anak-anak dan warga di Kampung Nawaripi dan Kampung Keakwa pada Rabu (17/12/2025).

Ratusan bingkisan untuk anak-anak dan paket sembako untuk warga diserahkan secara langsung oleh Ketua TP PKK Mimika Ny. Susy Herawaty Rettob dan Wakil Ketua TP PKK Mimika Ny. Periana Kemong.

Di Kampung Nawaripi, rombongan TP PKK disambut oleh Kepala Distrik Wania Merlyn Temorubun dan Kepala Kampung Nawaripi Norbertus Ditubun beserta anak-anak yang menari seka dan berkumpul di halaman Kantor Kampung Nawaripi.

Ketua TP PKK Mimika Ny. Susy Rettob mengatakan TP PKK ingin bertemu dan melihat anak-anak dan mama-mama melakukan kunjungan Kasih karena mau berbagi berkat di semua kampung-kampung.

“Karena mama-mama dan bapa-bapalah maka kami ada, walau tidak seberapa tetapi inilah cinta kasih kami,” tuturnya.

Kepala Distrik Wania Merlyn Temorubun mengucapkan terimakasih atas apresiasi dan perhatian yang diberikan untuk warganya.

“Kami siap mensupport dan berkolaborasi kedepannya,” ucapnya.

Rombongan TP PKK kemudian beranjak dan menuju ke kampung kedua yakni Kampung Keakwa.

Rombongan berangkat dari Pelabuhan Poumako dengan menggunakan perahu speed dan tiba di Kampung Keakwa.

Ketua TP PKK Mimika Ny. Susy Rettob (payung merah) berjalan di jembatan kayu menuju gereja 

Kampung yang dihuni oleh masyarakat dari Keakwa ini hidup dekat sungai sehingga rumah-rumah dan gereja disana masih menggunakan kayu.

Dengan menaiki tangga yang terbuat dari kayu, Ny. Susy Rettob dan Ny. Periana Kemong beserta tim menuju gereja Katolik Santo Stefanus Poumako untuk bertemu anak-anak dan mama-mama. Sesekali mereka bernyanyi dan berbaur bersama.

Ketua TP PKK Mimika Ny. Susy Rettob mengatakan TP PKK datang langsung untuk berbagi kasih sukacita Natal dan Hari Ibu. Kondisi lapangan tidak menjadi halangan tetapi penyemangat.

“Kami datang dengan semangat ingin bertemu dengan mama, bapa dan anak-anak semua disini. Ini waktu yang baik mau jelang Natal dan Hari Ibu. Inilah cinta kasih kami,” ungkapnya.

“Kalau kami tidak datang kami tidak bisa lihat kondisi disini,” imbuhnya.

Pada kesempatan itu ia berpesan kepada anak-anak sebagai generasi penerus dijaga dengan baik agar rajin sekolah dan ke gereja serta patuh kepada orang tua.

TP PKK Mimika bersama anak-anak dan mama-mama Kampung Keakwa

“Mama bapak mereka harus makan, bersih dan sehat. Nanti kami akan datang lagi kalau lihat anak-anak kurang sehat kami bisa bawa batuan lain seperti bawa dokter, suster. Kalau waktunya sekolah jangan suruh cari ikan, sekolah dulu ya. Harus penting mereka sekolah,” tandasnya.

Sementara itu, ketika ditemui Pastor Paroki Emmanuel Mapurujaya, Pastor Agustinus Yerwuan, OFM mengucapkan terimakasih atas kunjungan kasih Ketua TP PKK Mimika serta rombongan.

“Kami ucapkan terimakasih kepada ibu bupati dan ibu wakil bupati dan semua rombongan yang datang. Tuhan berkati niat baik dan pemberiannya ini,” katanya.

Dikatakan bahwa masyarakat Keakwa untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dengan menjadi nelayan dan buruh pikul di pelabuhan.

Air bersih sangat sulit untuk didapat sehingga mereka terpaksa harus membeli air bersih atau air galon di pelabuhan Poumako. Kondisi gereja pun sudah tidak layak untuk beribadah.

“Gereja sudah mulai mau rubuh tadi goyang sekali. Saya berharap kedepan ada yang memberikan perhatian di bidang kerohanian membangun gedung yang baik untuk ibadah dan air minum bersih,” harapnya. (Elfrida Sijabat)

Top