Misteri Jasad Hangus Terbakar di Jalan WR Supratman Berhasil Diungkap

Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman.

MIMIKA, BM

Kepolisian Mimika telah berhasil mengungkap kasus penemuan jenazah pria dalam kondisi hangus terbakar pada tanggal 1 Mei 2025 lalu.

"Pelakunya sudah kita amankan di Polres Mimika,"kata Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman saat ditemui Senin (8/12/2025).

Kata Kapolres bahwa dalam kasus ini, untuk terkait motifnya akan disampaikan pada saat rilis.

"Dalam waktu dekat kita akan rilis kasusnya," kata AKBP Billy.

Disampaikan Kapolres bahwa pengungkapan kasus ini usai pelaku menyerahkan diri ke kepolisian pada minggu lalu.

"Jadi status pelaku (pria) dengan korban itu teman,"ujar AKBP Billy.

Seperti diberitakan sebelumnya, jenazah pria yang hingga saat ini masih Mr. X ditemukan dengan kondisi hangus terbakar di lahan kosong Jalan WR Supratman pada Kamis (1/5/2025) sekitar pukul 11.30 WIT. (Ignasius Istanto)

Top