BST Tahap 14 dan 15 Baru Disalurkan untuk Beberapa Distrik Seputaran Kota

Pengambilan BST di Kantor Pos dikawal pihak keamanan

MIMIKA, BM

Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk tahap 14 dan 15 dengan nominal Rp 600 ribu bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Mimika baru disalurkan di beberapa distrik yang berada di seputaran Kota Timika.

BST merupakan bantuan dari Kementerian Sosial yang disalurkan melalui Kantor Pos Timika untuk pemuliahan ekonomi dimasa pandemi covid-19.

"Yang dibagaikan saat ini baru beberapa distrik didalam kota sedangkan distrik yang di luar kota belum," ujar Kepala Sub Bagian Umum (kasubag) sekaligus panitia penyaluran BST yang tidak mau namanya tuliskan ketika ditemui diruang kerjanya Jumat (30/7).

Dua distrik yang penyaluran BST diantar langsung oleh pihak kantor Pos adalah Distrik Mimika Timur dan Iwaka.

"Target pembagian dalam kota ini harus sesuai dengan target yang dianjurkan oleh Kemensos dan berakhir pada 31 Juli. Dan untuk dana BST ini tidak semua warga terima, karena data yang diambil itu berdasarkan data yang dimiliki Dinas Sosial," jelasnya.

Untuk syarat pengambilan, penerima BST harus menyertakan KTP dan katru keluarga asli yang sudah dicantumkan dalam surat undangan.

"Jadi untuk besaran nominal pembagian pertahap itu senilai Rp 300 ribu. Untuk distrik luar kota kita lakukan penyerahan secara kolektif melalui kepala distrik, kemudian kepala distrik yang mendistribusikan ke kampung," ujarnya. (Ignas)

BERITA EKONOMI & PEMBANGUNAN

Jamin Keandalan Listrik Nataru, PLN UP3 Timika Siagakan Personel 24

Ekonomi dan Pembangunan 2025-12-23 12:06:31

Jelang Nataru Disnakkeswan Sidak Pedagang Daging di Pasar Sentral

Ekonomi dan Pembangunan 2025-12-19 13:15:56

Dukung Swasembada Pangan, Polres Mimika Panen 2 Ton Jagung

Ekonomi dan Pembangunan 2025-12-19 05:09:09

80 Peserta UMKM Diberi Pelatihan Sistem E-Katalog

Ekonomi dan Pembangunan 2025-12-12 04:04:51

BPS Mimika Catat Inflasi Mimika 1,77 Persen Pada November 2025

Ekonomi dan Pembangunan 2025-12-02 13:03:39

Top