Jarang Didatangi, Fasilitas di Pos Puriri Hilang

Anggota Polsek Mimika Timur ketika mengunjungi Pos Puriri
MIMIKA, BM
Kapolsek Mimika Timur, Iptu Boby Pratama mengakui pada saat mengunjungi Pos Puriri pihaknya mendapati ada beberapa fasilitas yang ada di Pos tersebut hilang.
Menunurut penjelasannya, hal ini disebabkan karena pos ini jarang didatangi atau dikunjungi anggotanya.
"Di pulau Puriri tidak ada penduduknya, tapi ada barang-barang di pos itu hilang seperti kasur dan papan-papan yang ada di pos. Mau tempatkan anggota di sana juga belum bisa, karena personil kita terbatas," ungkapnya saat dihubungi melalui telepon.
Guna mengantisipasi hal tersebut tidak lagi terjadi, mantan Pair SI STNK Subditregident Ditlantas Polda Papua ini telah mengingatkan anggotanya agar selalu mendatangi pos tersebut.
"Kami sudah rencanakan pos di pulau Puriri ini akan dikunjungi setiap minggu atau setiap bulan supaya bisa dikontrol. Pulau itukan ada di tengah laut, dan tidak menutup kemungkinan suatu saat jika masyarakat ada masalah di laut, mereka bisa mengamankan diri di sana," ujar Boby.
Selain mengecek Pos Puriri, anggota Polsek Mimika Timur pada kesempatan itu juga mengunjungi Pulau Karaka. Iptu Boby Pratama mengatakan kunjungan dilakukan juga untuk memantau dan mengetahui situasional di dua tempat tersebut. (Ignas)



