Permudah Pemasaran Pembudidaya Ikan, Tahun Ini Dinas Perikanan Launching Sicantik Mimika
Kepala Bidang Perikanan dan Budidaya pada Dinas Perikanan, Neti Rera
MIMIKA, BM
Tahun ini, Dinas Perikanan Kabupaten Mimika akan melaunching aplikasi 'Sicantik Mimika' atau atau Sistem Pencatatan Usaha Pembudidayaan Ikan.
Aplikasi inovasi Dinas Perikanan ini dibuat sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap pembudi daya ikan, mengingat besarnya potensi perikanan yang ada di Mimika.
Kepala Bidang Perikanan dan Budidaya pada Dinas Perikanan, Neti Rera mengatakan dengan aplikasi ini maka pembudidaya dapat menyimpan stok ikan konsumsi, benih ikan, stok ikan hias yang tentunya tersedia juga lengkap dengan harganya.
"Semua fitur dalam aplikasi ini sudah lengkap sehingga memudahkan masyarakat untuk mencari jenis ikan atau benih yang ingin mereka budidayakan mereka tinggal buka aplikasi Sicantik Mimika saja," ucap Neti Kamis (3/7/2025) kemarin.
Pihaknya terus berupaya untuk pembudi daya menjadi pembudi daya milenial yang mana pemasarannya dalam bentuk online (daring-red) dan tidak lagi pemasaran dalam bentuk konvensional.
Dengan begitu, pembudi daya juga bisa mempersingkat waktu dalam bekerja. Budi daya ikan menurutnya harus fokus, sehingga kalau harus memasarkan maka memerlukan waktu.
"Di Mimika pembudi daya fokus di ikan nila, lele, mujair, patin dan ikan mas. Tapi ikan mas masih sangat terbatas karena wadahnya khusus," ujarnya.
Neti berharap, peluncuran aplikasi ini dapat meningkatkan efisiensi dan keberhasilan dalam usaha budidaya ikan di Kabupaten Mimika, serta memberikan akses yang lebih baik kepada masyarakat terkait informasi pasar. (Shanty Sang)



