Silahturahmi Bersama, Keluarga dan Relawan JOEL Siap Berjuang Untuk Menang

Emanuel Kemong, Calon Wakil Bupati Mimika yang kini berpasangan dengan Johannes Rettob sebagai Calon Bupati Mimika (JOEL) saat bertemu dengan keluarga dan relawan JOEL.

MIMIKA, BM

Keluarga dan relawan JOEL melakukan silahturahmi bersama dengan Calon Wakil Bupati Mimika, Emanuel Kemong, pada Minggu (17/08/2024) sore di SP2.

Silahturahmi ini merupakan jawaban atas kerinduan keluarga dan para relawan JOEL terhadap sosok yang dikenal sebagai tokoh pendidikan ini.

Emanuel Kemong dipastikan maju sebagai Calon Wakil Bupati Mimika bersama Johannes Rettob sebagai Calon Bupati Mimika pada Pilkada Mimika Periode 2024-2029 nanti. Keduanya kini dikenal dengan sebutan JOEL.

Dalam pertemuan ini, Emanuel Kemong mendengarkan dengan seksama setiap pendapat yang disampaikan dari keluarga maupun relawan sebagai bentuk komitmen mereka untuk memenangkan pasangan JOEL.

Emanuel Kemong seusai silahturahmi bersama menyampaikan bahwa pertemuan kali ini hanya sebatas pertemuan silahturahmi dengan keluarga.

"Jadi ini hanya terbatas dalam lingkup kecil dimana kami duduk dan ngobrol bagaimana kedepannya nanti, serta bagaimana mengetahui sudah sejauh mana pergerakan masyarakat," katanya.

Emanuel Kemong mengakui senang dan bangga atas dukungan dari masyarakat. Bahkan masyarakat tidak mau gagal karena ini menyangkut harga diri.

"Puji Tuhan mereka ini semangat mendukung, jadi taruhannya ini sudah basah jadi basah satu kali. Sekali lagi ini hanya pertemuan biasa saja, kedepannya itu nanti semua tim akan duduk kembali,"ucapnya.

Sementara itu Antonius Kemong selaku Ketua relawan JOEL, menyampaikan bahwa pertemuan kali ini karena relawan rindu bertemu dengan sosok Emanuel Kemong.

"Jadi hari ini kita ketemu dan cerita-cerita tentang perkembangan dalam hal kesiapan-kesiapan kita untuk menuju pendaftaran. Kehadiran kita semua disini adalah keluarga," ujarnya.

“Jadi kita duduk bersama saat ini juga mau diskusi bersama, karena relawan-relawan JOEL ini punya tugas turun ke semua komunitas untuk menyampaikan visi dan misi serta menyampaikan rencana kedepan seperti apa,"sambungnya. (Ignasius Istanto)

Top