Olah Raga

Ilham Fadillah Koleksi Emas Pertama Cabor Judo untuk Papua

Ilham Fadillah mengangkat kedua tangannya di hadapan Beta Awari setelah memenangkan duel perebutan emas. Foto : Humas PPM/ Elfrida Sijabat

MIMIKA, BM

Ilham Fadillah berhasil mengoleksi medali emas perdana kelas -55 kg untuk cabang olahraga Judo bagi Papua yang berlangsung di Venue Graha Eme Neme Yauware,Rabu (29/9).

Prestasi gemilang diraihnya setelah pada babak final berhasil mengalahkan Beta Awari dari Kalimantan Timur dengan memperoleh satu poin di menit 2:46.

Kemenangan Ilham Maulana ini mengobati semangat suporter yang sejak pagi babak penyisihan setia memberi dukungan penuh.

Beta Awari menempati runner up dan berhak membawa pulang medali perak untuk Kalimantan Timur.

Sementara, perunggu diraih oleh Dicky Zulkifar dari Provinsi Banten setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Syahrul Ramadhan dari DKI Jakarta.

Medali perunggu juga diraih oleh Imam Maulana Muttaqin asal Jawa Barat setelah berhasil menaklukan Muhamad Fauzi Antoni asal Jawa Timur di menit 3:44 dengan perolehan satu poin.

(HumasPPM/Elfrida/Antonius Juma)

 

Tim Futsal NTB Pastikan Satu Tiket ke Semifinal PON XX

Selebrasi Tim Nusa Tenggara Barat setelah berhasil mengalahkan Sumatera Utara dengan skor 4-0 di Vanue Futsal PON XX Klaster Mimika, Jalan Poros SP5, Rabu (29/9/2021) Foto: Humas PPM/ Sahirol

MIMIKA, BM 

Tim Futsal Putra Nusa Tenggara Barat (NTB) memastikan satu tiket ke semifinal menemani tuan rumah Papua pada PON XX Papua di Mimika.

Mereka lolos setelah di laga lanjutan penyisihan Grup A, NTB berhasil mengandaskan Sumatera Utara dengan skor 4-0, pada pertandingn yang digelar di Venue Futsal, SP 2, Mimika, Papua, Rabu (29/9/2021).

Berdasarkan perolehan poin NTB memiliki poin yang sama dengan Papua yakni 9, namun Papua masih menyisakan satu pertandingan melawan Kalimantan Barat (Kalbar).

Pertandingan babak pertama berlangsung seru antara kedua tim, NTB yang bermain lebih baik unggul pada menit ke-4 melalui Romi Humadri. Skor 1-0 bertahan hingga paruh pertama usai.

Pada babak kedua, Satria Maulidi Prakarsa kembali menambah keunggulan NTB pada menit ke-28 menjadi 2-0.

Kekalahan Sumut semakin pahit saat salah satu pemainnya Muhammad Rifaldi mendapatkan kartu merah pada menit ke-30.

Romi yang bermain apik kembali menambah pundi-pundi golnya pada menit ke-37 dan 39 untuk menutup kemenangan NTB menjadi 4-0. (Humas PPM/Aji/Sianturi)

PON XX Papua, Laga Perdana Basket 5x5 Putra Sangat Menarik dan Menegangkan

Tim Basket Bangka Belitung kalah tipis dari Tim Sulawesi Utara pada laga perdana Basket 5 X 5, di Mimika Sport Complex, Jalan Charitas, SP 2, Rabu (29/9/2021). Foto : Humas PPM/Victory Tobias

MIMIKA, BM

Pertandingan cabang olahraga bola basket 5x5 putra pada PON XX Papua resmi dimulai, Rabu (29/9/2021) di Mimika Sport Compleks (MSC) SP 2 Timika, Papua.

Pertandingan perdana menampilkan kontingen Kepulauan Bangka Belitung (Babel) vs Sulawesi Utara (Sulut).

Pada kuarter pertama, Sulut berhasil unggul tujuh poin dari Babel 17-10. Memasuki kuarter kedua Bebel berusaha bangkit. Namun sayang, pertahanan Sulut tidak mudah ditembus dan menyisihkan point Babel 46-22.

Selanjutnya, di kuanter ketiga pertandingan semakin panas, riuh redah suporter kedua tim membuat suasana MSC bergemuruh. Babel terus mengejar namun Sulut masih memimpin 63-52.

Namun pada kuarter keempat, Babel melalui Antoni Erga Cs berhasil menyamakan kedudukan 77-77.

Penambahan waktu 5 menit sangat sengit, Sulut dan Bebel terus menyamakan kedudukan. Namun akhirnya pertandingan perdana berhasil ditutup Sulut unggul satu poin dari Babel 92-91.

Fernando Fansco Manangsang menjadi pencetak poin terbanyak untuk Sulut yakni 28 poin. Kemudian disusul Tangkulung dan Tandayu yang sama-sama mencetak 11 poin.

Sementara pencetak poin terbanyak tim Babel adalah kapten Erga 24 poin, kemudian disusul Khiando 23 poin dan Falentino 15 poin.

Sulut akan kembali bertemu dengan Jatim esok hari, Kamis (30/9/2021) dan dihari yang sama Babel bertemu Bali. (Anti Patabang/Stefanus Ambing)



Top