Budaya

Kontingen Pesparawi Jayawijaya Tiba Di Timika, Target Beri Yang Terbaik Untuk Tuhan



Sekretaris Umim Panitia Pelaksana Pesparswi XIII se-Tanah Papua, I Nyoman Putu Arka bersama Kontingen Jayawijaya di Bandara Internasional Mozes Kilangin Timika, Senin pagi (25/10). Foto: Evan Soenare/Humas Pesparawi


MIMIKA, BM

Kontingen Pesparawi XIII se-Tanah Papua mulai berdatangan di Timika diawali hari ini, Senin (25/10) dengan kedatangan Kabupaten Jayawiyaja sebagai kontingen pertama sekitar Pukul 10.30 WIT. 

Kedatangan kontingen Jayawijaya sebanyak 50 orang dijemput langsung Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob sebagai Ketua Umum Panitia Pelaksana (Panpel) Pesparawi XIII se-Tanah Papua didampingi Sekretaris Umum Umum Panpel  Pesparawi XIII se-Tanah Papua, I Nyoman Putu Arka dan Bidang Penjemputan Panitia.

Penjemputan ditandai dengan pengalungan Noken dan Pemasangan Topi Adat Papua oleh Sekretaris Umum Umum Panpel Pesparawi XIII se-Tanah Papua, I Nyoman Putu Arka kepada Ketua Pelatih Umum Kontingen Pesparawi Jayawijaya, Yemima Kopeuw. Selanjutnya disambut oleh tim yang menggunakan pakaian adat Papua dan Bali.

Dengan tarian Papua, Kontingen Jayawijaya kemudian diarak menuju micro bus yang mengantar mereka ke Mess GKI Marthen Luther di Jalan Kartini sebagai tempat penginapan.

Ketua Pelatih Umum Kontingen Pesparawi Jayawijaya, Yemima Kopeuw mengatakan jumlah seluruh peserta Pesparawi dari Jayawojaya sebanyak 120 orang dibagi dalam 3 kloter.

“Kloter pertama hari ini 50 orang,” kata Yemima kepada wartawan di Bandara Internasional Mozes Kilangin Timika.

Ia mengatakan Kontingen Jayawijaya tidak memiliki target khusus yang penting memberikan terbaik untuk Tuhan. 

 “Menyangkut target yang penting kita berikan yang terbaik untuk Tuhan,” katanya.

Beda dengan Pesparawi XII se-Tanah Papua di Kaimana tahun 2017 lalu, saat itu Kontingen Jayawijaya mengikuti semua kategori.

Pada Pesparawi di Mimika, Jayawijaya hanya mengikuti 9 dari 12 kategori lomba. Diantaranya Paduan Suara Anak, Paduan Suara Pria, Solo Anak 7 sampai 9 tahun dan Solo anak 10 sampai 13 tahun.

Selain itu Paduan Suara Remaja, Paduan Suara Wanita, Musik Pop Gerejawi, Vokal Grup, Solo Remaja Putri, Solo Remaja Putra, Paduan Suara Dewasa Campuran, dan Paduan Suara Etnik Inkulturatif. 

“Jadi kategori lomba yang kami tidak ikut itu ada tiga yakni Musik Pop Gerejawi, Paduan Suara Remaja dan Paduan Suara Etnik Inkulturasi.  Waktu di Kaimana kami dapat emas untuk semua kategori,” ujarnya.

Yemima mengaku sangat bangga dan terksesan dengan penjemputan yang dilakukan oleh panitia di Timika.

"Luar biasa sambutannya, sekalipun kehadiran kami tidak full tapi kami merasa sangat dihargai,” ujarnya.  

Kontingen Pesparawi Asmat Juga Sudah Tiba di Mimika

Selain Jayawijaya, Senin (25/20) siang Kontingen Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) XIII Kabupaten Asmat, juga tiba di Bandara Mozes Kilangin - Timika.

Kedatangan Kontingen Asmat ini juga disambut Sekretaris Umum Panpel Pesparawi XIII, I Nyoman Putu Arka diiringi dengan Tarian Seka.

Rombongan dari Asmat tiba di Timika diantar
Kepala Kantor Kementerian Agama Asmat, Yohanes Nahak. Sementara Bupati Asmat dan Ketua Pelatih Asmat dijadwalkan akan tiba besok, Selasa (26/10) di Mimika karena terlebih dahulu mengikuti Hari Ulang Tahun Gereja Kristen Injili (GKI).

Kepada media Kepala Kantor Kementerian Agama Asmat, Yohanes Nahak mengatakan persiapan Asmat sudah tiga tahun sehingga pihaknya optimis dapat menang di enam kategori yang diikuti.

Enam kategori yang diikuti Asmat adalah Paduan Suara (PS) Dewasa Pria, Anak, Remaja, Solo Anak, Solo Remaja Putra dan PS Solo Remaja Putri.

“Saya selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Asmat sudah merasa senang dan bahagia atas sambutannya. Kami tidak menyangka disambut seperti ini sejak di bandara,” katanya.

Lanjutnya, Kabupaten Asmat datang dengan membawa peserta dan official yang keseluruhannya berjumlah 64 orang.

“Sejak tiga tahun terakhir kami terus menerus mempersiapkan diri untuk membawa kontingen Asmat menuju Pesparawi XIII di Mimika dan kami siap. Kami optimis ada PS yang masuk ke tingkat nasional,” ungkapnya singkat.

Setelah penjemputan di bandara, seluruh peserta dan official dari Kabupaten Asmat kemudian menaiki bus yang telah disiapkan oleh Panpel menuju tempat penginapan. (Yosefina/Selvi/Marsel/Etty Welerubun/   Elfrida Sijabat/ Sam Nussy/Pesparawi)

Bidang Promosi Pesparawi Ke-XIII Terus Mantapkan Tugas Anggota

Kapolsek Mimika Baru, AKP Oscar Fajar Rahadian saat menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan kerohanian Pesparawi XIII Se-Tanah Papua di Mimika

MIMIKA, BM

Sub Bidang Promosi Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Ke-XIII Setanah Papua di Kabupaten Mimika, Senin (17/10) kembali menggelar rapat internal demi maksimalisasi tugas dan tanggungjawab anggotanya.

Pada rapat yang diadakan di Sekretariat Pesparawi Jalan Yosudarso Timika mulai pukul 10.00 Wit itu membahas pembagian tugas dan tanggungjawab anggota, termasuk survey lokasi pemasangan baliho, umbul-umbul dan spanduk.

Rapat dipimpin langsung Ketua Sub Bidang Promosi, Ronald Ranwarin yang menegaskan bahwa semarak Pesparawi akan terasa apabila bidang promosi bekerja secara maksimal.

Dalam melakukan setiap tugas, Ronald meminta anggotanya untuk serius dan bertanggungjawab dalam bekerja

“Kita tidak menentukan Pesparawi ini jalan atau tidak, namun kita yang menentukan semarak atau tidaknya pesparawi di Timika. Tidak harus wauw tapi dalam kesederhanaan warna ini harus ada di Kota Timika, apalagi ini acara kerohanian," harapnya.

Dirinya mengajak seluruh anggotanya untuk bekerja keras dan bahu-membahu untuk mensukseskan pelaksanaan Pesparawi di Timika.

"Sama seperti yang lain, kita juga punya kerja dan tanggungjawab masing-masing di luar ini tapi waktu sudah semakin mepet, kita harus maksimal. Tinggal 13 hari lagi, mari sama-sama kita berikan yang terbaik untuk Tuhan dan negeri ini," ujarnya.

Selain itu, tim promosi juga membahas lebih jauh terkait perencanaan pembuatan video dukungan dari tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakatnya sebagai bentuk promosi.

“Kita harus mencari dan memproduksi juga video dukungan dari masyarakat, seperti tukang ojek, pedagang dan lainnya supaya pesparawi dimiliki oleh semua elemen masyarakat, tanpa terkecuali," lanjutnya.   

Kapolsek Miru Kunjungi Sekretariat Pesparawi dan Sub Bidang Promosi

Kapolsek Mimika Baru, AKP Oscar Fajar Rahadian, S.IK, MH melakukan lawatan tugas pertamanya di Timika dengan mengunjungi Sekretariat Pesparawi di Jalan Yos Sudarso, Senin (18/10).

Dalam lawatan ini, Kapolsek Oscar kemudian bersilaturahmi dengan panitia Sub Bidang Promosi yang tengah melakukan pertemuan bersama.

Selain memperkenalkan dirinya kepada panitia, kedatangannya juga berhubungan dengan tupoksi kewilayahan yang menjadi tangungjawab hukumnya di Kota Timika.


Tim Sub Bidang Promosi melakukan rapat pembagian kerja dan tanggungjawab di Sekretariat Pesparawi Mimika

Usai memperkenalkan diri, Kapolsek pun menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan dirinya saat melakukan kunjungan ke sekretariat Pesparawi yang sudah ia rencanakan pukul 10.30 Wit.

“Saya minta maaf agak terlambat karena ada beberapa hal yang harus saya urus di kantor untuk tugas-tugas ke depan,” ujarnya.

Ia memberikan apresiasi kepada tim promosi karena sebagian besar merupakan pekerja media di Timika.

Pada kesempatan ini, Kapolsek Oscar juga memberikan apresiasi kepada media di Timika yang selama ini telah menjalin hubungan dan relasi sebagai mitra kerja dengan kepolisian.

“Saya sangat apresiasi rekan-rekan wartawan karena sudah proaktif untuk membatu kerja kami, jadi saya apresiasi rekan-rekan di Timika juga untuk tugas ini (Pespsrawi-red),” lanjutnya.

Ia juga menyampaikan bahwa, pihaknya akan berkoordinasi bersama Kapolres Mimika untuk pengamanan lebih lanjut. Terutama tentang kedatangan kontingen, karena pelaksanaan hanya menyisahkan dua minggu lagi.

“Kami akan berkoordianasi lagi bersama Kapolres untuk kedepan untuk pemantapan pelaksanaan Pesparawi di Mimika terutama dari sisi teknis yang menjadi tanggungjawab kami," terangnya.

Bahkan dipesankannya kepada tim Pesparawi bahwa, saat pemasangan baliho atau spanduk diharapkan untuk tetap berkoordinasi bersama pihaknya, untuk dilakukan pengamanan guna menghindari hal-hal yang tidak di inginkan.

“Hal ini agar bisa tahu dan mengamankan untuk antisipasi dari gangguan lain. Walau kegiatan ini kegiatan keagamaan, tapi kita tetap harus antisipasi gangguan keamanan yang ada,” ungkapnya.

Kapolsek juga meminta media di Mimika untuk terus menyuarakan segala kegiatan yang berhubungan dengan Pesparawi dan mengajak masyarakat dan semua pihak untuk mendukung pelaksanaan kegiatan ini.

“Sekali lagi saya apresiasi sekali kepada teman-teman sekalian. Selamat bekerja, tetap semangat dan berikan yang terbaik untuk Mimika yang kita cintai, terutama kepada Tuhan Yang Maha Kuasa," harapnya.

Mewakili Ketua Umum Pesparawi XIII Se-Tanah Papua, Johannes Rettob, Pendeta Lewi mengucapkan terimakasih atas kunjungan kerja yang dilakukan Kapolsek Mimika Baru.

Menurutnya, kunjungan ini sangat berarti sebagai bagian dari dukungan kerjasama pihak keamanan dengan panitia Pesparawi karena pihak keamanan sendiri juga merupakan bagian dari kepanitiaan.

"Mewakili Ketua Umum, Bapak Johannes Rettob, kami menyampaikan terimakasih atas kunjungan ini. Kami berharap pertemuan jam 3 siang ini, bapak Kapolsek juga bisa jadir untuk berkenalan secara luas dengan keanggotaan yang lain pada pertemuan nanti," ungkap Pendeta Lewi.
(Tim Promosi Pesparawi, Thobias/Sam Nussi)
 

Bidang Promosi, Publikasi dan Dokumentasi Pesparawi se-Tanah Papua Mantapkan Persiapan Jelang Pembukaan

Sekretaris Umum I Nyoman Putu Arka dan Ketua Koordinator Bidang Promosi, Publikasi dan Dokumentasi, Abraham Kateyau saat memimpin rapat

MIMIKA, BM

Panitia Bidang Promosi, Publikasi dan Dokumentasi, Pesparawi XIII se-Tanah Papua di Mimika menggelar rapat diSekretariat Pesparawi Jalan Yos Sudarso, Timika, Papua, Sabtu (16/10).

Rapat membahas sejumlah persiapan jelang pelaksanaan Pesparawi mulai 30 Oktober-6 November 2021 di empat lokasi berbeda, yakni di venue futsal, venue basket di MSC, venue biliar dan bangunan gereja diaspora.

Koordinator Seksi Publikasi, Misba Latuapo memaparkan pembagian tugas anggota dari seksi publikasi yang akan ditempatkan di sejumlah titip untuk meliput dan dipublikasikan.

Sementara Koordinator Seksi Dokumentasi, Burhanudin juga memaparkan pembagian tugas anggota seksi tersebut untuk melakukan dokumentasi.

Begitu juga Koordinator Seksi Promosi, Ronald Renwarin  memaparkan jenis-jenis promosi yang akan dilakukan menjelang dan selama Pesparawi berlangsung.

Pada kesempatan itu juga peserta rapat memberikan masukan kepada seksi-seksi tersebut.

Koordinator Bidang Promosi, Publikasi dan Dokumentasi, Abraham Kateyau berpesan agar anggota bidangnya bekerja lebih awal dan melakukan yang terbaik.

“Bidang promosi, publikasi dan dokumentasi harus start lebih awal dan maksimal,” pesan Abraham yang juga sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika.

Sementara itu, Sekretaris Umum Pesparawi ke-XIII se Tanah Papua, I Nyoman Putu Arka mengaku senang dengan pemaparan setiap seksi.

Menurutnya progresnya sangat bagus dan diharapkan semua masukan-masukan menjadi bahan pertimbangan agar dalam pelaksanaannya bisa melakukan yang terbaik.

“Saya senang dengan  pembagian personel dan semua persiapannya sudah bagus. Sudah ada progres yang luar biasa pada hari ini.  Tinggal koordinator mengkondisikan, dan langsung aksen di lapangan. Masukan-masukan tolong dipertimbangkan agar kita bisa memberikan yang terbaik dalam Pesparawi ini,” pesannya. (Pub.Pesparasi XIII/Yosefina/Misba)

Top