Budaya

PARADE FOTO : TP-PKK Mimika Berbagi Kasih di 15 Gereja

MIMIKA, BM

Bertepatan di Hari Ibu, Minggu (22/12/2024), Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Mimika melaksanakan kegiatan “Berbagi Kasih” untuk 15 gereja yang ada di Kabupaten Mimika.

Ketua TP-PKK Mimika Ny. Alice I. Wamafma dalam kesempatan itu mengatakan TP-PKK Mimika mewakili pemerintah daerah (pemda) Kabupaten Mimika “Berbagi Kasih” sebagai bentuk peduli kasih bagi para janda, duda dan anak yatim piatu yang ada di wilayah 15 gereja yang dikunjungi.

Adapun jumlah sembako yang dibagikan yakni 50 paket untuk masing-masing gereja.

Foto-foto : Dokumentasi TP-PKK Mimika

Ketua TP-PKK Mimika Ny. Alice I. Wamafma membagikan paket sembako kepada jemaat GKI Limau Asri 

Ketua Pokja I Ny. Besty Hasibuan bersama anggota membagikan paket sembako

Pokja I menyerahkan bantuan untuk GKI Jemaat Kanaan, Timika 
Ketua II Bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi Keluarga Ny. Yohana Timang dan pokja II membagikan kepada Gereja Paroki Santo Petrus


Ketua Pokja II Ny. Deiby Lumenta didampingi Ketua II Bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi Keluarga Ny. Yohana Timang dan anggota membagikan paket sembako

Berbagi kasih dilaksanakan oleh Ketua Pokja III Ny. Tuty Kaliky dan anggota membagikan 50 paket sembako kepada GKI Jemaat Lahai Roi, Kamoro Jaya, SP1.

Pokja III menyerahkan paket sembako di Gereja Advent, SP1

Berbagi kasih juga diberikan oleh Ketua Pokja IV Ny. Hermalina Imbiri didampingi Ketua TP-PKK Mimika Ny. Alice I Wamafma kepada jemaat gereja Kingmi SP9

Ketua Pokja IV Ny. Hermalina Imbiri dan anggota foto bersama pendeta, gembala dan jemaat gereja Kingmi SP9

Bendahara TP-PKK Mimika Ny. Carolina Heatubun didampingi Ketua TP-PKK Mimika Ny. Alice I Wamafma dan Ketua Pokja IV Ny. Hermalina Imbiri menyerahkan bantuan kepada Ketua Dewan dan umat paroki Santa Maria Jayanti II, Mimika Gunung, SP13

50 paket sembako tiba di gereja GKI Limau Asri

Paket sembako telah diterima dengan baik oleh salah satu jemaat

Leonardus Tumuka Resmi Jabat Ketua YPMAK Periode 2024-2029

Leonardus Tumuka Saat Menandatangani Surat Keputusan


MIMIKA, BM

Leonardus Tumuka, putra asli Kamoro resmi dilantik menjabat Direktur Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK) periode 2024-2029.

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan pengurus YPMAK dan serah terima jabatan pengurus periode sebelumnya berlangsung di Gedung Multi Purpose Kuala Kencana, Rabu (18/12/2024).

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Pembina Nomor: 001/SK/Pembina/YPMAK/I-A/XII/2024 tertanggal 15 Desember 2024.

Berikut nama-nama pengurus YPMAK periode 2024-2029 diantaranya; Direktur, Leonardus Tumuka, Wakil Ketua Pengurus Pemantauan dan Pemantauan Evaluasi Program, Hendhaotje Watory.

Selanjutnya, Wakil Direktur Perencanaan Program, Feri Magai Uamang, Sekretaris, Kristianus Ukago, dan Bendahara Ramlon Marbun.

Sementara pengurus YPMAK sebelumnya periode 2019-2024 masing-masing Direktur, Vebian Magal, Wadir Program dan Monev, Nur Ihfa Karupukaro, Wakil Direktur, Yohan Wambrauw, Sekretaris, Johana Saidui.

Ketua Pembina YPMAK, Engel Enoch mengucapkan terimakasih kepada semua pihak karena selama ini telah membantu dalam proses seleksi.

"Kami harap pengurus baru dapat menjalankan visi misi YPMAK secara konsisten di tahun 2024-2029," kata Engel.

Engel mengatakan koordinasi dan kolaborasi dengan pemerintah terus dilakukan agar program dan kegiatan berjalan sinergis. Kepada seluruh karyawan YPMAK diharapkan dapat bekerja profesional di bawah kepemimpinan pengurus baru untuk mendukung jalannya program.

"Saya ucapkan terimakasih kepada Pak Vebian dan jajaran yang telah memimpim YPMAK periode 2019-2024 karena telah menjalankan tugas dengan baik. Selamat kepada pengurus YPMAK yang baru," ungkapnya. (Red)

Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas, Kapolres Bertemu Dengan Tokoh-tokoh

Suasana berjalannya Coffee Morning

MIMIKA, BM

Menyikapi situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Mimika belakangan ini sangat meresahkan masyarakat Mimika, Kapolres Mimika AKBP I Komang Budiartha bertemu dengan para tokoh-tokoh, baik itu tokoh agama, masyarakat, pemuda, gereja, kerukunan dan kepala suku dalam acara Coffee Morning, Jumat (20/12/2024).

Kapolres Mimika AKBP I Komang Budiartha menyampaikan bahwa kepolisian mengundang semua pihak yang hadir untuk bersama-sama berkomitmen menjaga kota Timika dengan aman.

"Kita sepakat kejadian kemarin yang bikin resah masyarakat itu hoaks. Kami juga sudah ketemu langsung dengan keluarga korban dari Jila, yang kebetulan kepala suku besar dari Jila dimana beliau sudah sampaikan bahwa itu sudah kita serahkan ke polisi," ujarnya.

“Jadi kejadian dibelakang hotel Serayu itu pelakunya sudah kita tangkap. Sementara kejadian-kejadian lain itu pidana murni dan kita masih dalam penyelidikan,"sambung I Komang.

Disampaikan Kapolres bahwa sakralnya ibadah Natal itu wajib harus dijaga, dan sudah sepakat kondisi kota Mimika ini aman.

"Saya juga tegaskan lagi bahwa jangan bikin berita-berita yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Kasihan masyarakat kita mereka jadi resah dengan pemberitaan seperti itu," tegas I Komang.

Ditambahkan Kapolres Mimika bahwa terkait dengan yang menyebarkan berita-berita itu pihaknya masih mendalami apakah ada unsur tindakan pidana ITE atau tidak.

"Yang jelas kalau ada kelompok yang merasa dirugikan silahkan melakukan pengaduan,"ujar I Komang.

Sementara itu, Kepala Suku Besar Distrik Jila, Petrus Ogolmagai yang mewakili keluarga korban mengatakan bahwa untuk kasus sudah diserahkan sepenuhnya kepada kepolisian untuk proses hukum.

"Sekarang kita mau memasuki dalam masa kelahiran Tuhan Yesus, dan apa yang sudah terjadi itu sudah lewat jadi tidak boleh timbul-timbul lagi," katanya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua Klasis Kingmi Mimika Pendeta David Onawame bahwa untuk kasus pembunuhan itu sudah ditangani oleh kepolisian dan tokoh gereja sehingga Mimika harus damai.

"Saya mau sampaikan bahwa sekarang bulan Desember yaitu bulan yang damai, bulan tenang untuk memuliakan nama Tuhan Yesus. Apa yang sudah terjadi itu semua pihak sudah tangani agar pihak korban dengan pelaku damai, sehingga kedepannya tidak terjadi lagi," ujarnya. (Ignasius Istanto)

Top